Serunya Kemeriahan Mancing dan Senam Zumba Bersama JASTRI

10 Nov 2024 Admin

SOROT BERITA | BEKASI - Danau Kali Baru, Medan Satria mendadak riuh saat Calon Walikota Bekasi, Tri Adhianto, bergabung dalam acara mancing dan senam zumba, Minggu (10/11/2024).

Ratusan warga yang sedang asyik memancing ikan, spontan beralih perhatian menyambut kedatangan mantan Wali kota Bekasi tersebut.

ADVERTISEMENT

"Saya kaget, tadinya fokus mancing eh malah ketemu Pak Tri. Orangnya humble banget, mau gabung mancing bareng kita," ujar Rahmat, salah satu peserta lomba mancing.

Suasana makin meriah ketika ibu-ibu peserta senam zumba menyanyikan lagu "Pergi Untuk Kembali" secara spontan.

"Kami berharap Pak Tri kembali memimpin Bekasi. Selama beliau jadi walikota, banyak perubahan positif yang kami rasakan," kata Ibu Siti, peserta senam.

Tri Adhianto yang maju bersama Abdul Harris Bobihoe dengan nomor urut 03, tampak tidak menyia-nyiakan momentum tersebut untuk mengajak warga memilihnya pada 27 November mendatang.

"Jangan lupa ya Bu, 27 November nanti, coblos nomor 3. Mari wujudkan Bekasi yang lebih maju dan sejahtera," ajaknya sambil tersenyum.

Sementara itu, Ketua JASTRI, Patar Situmorang mengungkapkan keprihatinannya terhadap maraknya kampanye hitam yang menyerang Tri Adhianto.

"Kami sedang mengkaji berbagai berita hoax yang beredar. Jika ditemukan pelanggaran, kami tidak segan melapor ke Polres Metro Bekasi dan Bawaslu," tegasnya.

Di tengah persaingan Pilkada yang memanas, acara mancing dan senam zumba, seperti mampu menjadi oase yang menyegarkan bagi masyarakat.

"Ini bukan sekadar kampanye, tapi juga mempererat silaturahmi dengan warga grassroot," tutup Sekretaris Umum JASTRI, Dadang Hendi. (Pandu)

Tags: