Persipasi Bekasi Berhasil Tumbangkan Persindra Dengan Skor Akhir 1-4

04 Apr 2024 Admin
MITRAPOS | BEKASI - Persipasi Kota Bekasi (Persatuan Sepakbola Indonesia Patriot Bekasi) menjalani laga kedua melawan Persindra (Persatuan Sepakbola Indramayu) di babak penyisihan Liga 3 seri 1 Jawa Barat di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Senin, (26/9/2022).
ADVERTISEMENT
Bermain gemilang, Persipasi Bekasi unggul 0-2 dalam babak pertama yang dihasilkan dari Wisal El-Burji pada menit ke 3' dan Muhammad Kodofi pada menit ke 21'. Suasana ramai tampak riuh menyemangati para pemain dari bangku penonton untuk masing-masing klub favoritnya. Ketua Panitia Pelaksana Liga 3 Seri 1 Jawa Barat, Arif Rahman Hakim mengatakan pertandingan ini akan berlangsung hingga 9 Oktober 2022 menuju seri Nasional yang nantinya dapat mewakili Jawa Barat untuk bertanding dengan seluruh Provinsi. "Saya harap pertandingan ini selesai dengan baik, dapat menjadi tontonan yang mengasyikkan dan dapat menjadi tempat yang menyatukan seluruh insan pecinta sepakbola di Jawa Barat," ujar Arif kepada mitrapos.com usai babak pertama. Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi tersebut merasa optimis, bahwa Persipasi Kota Bekasi akan maju dan masuk ke Liga 2. Ia juga berharap pada seluruh masyarakat Kota Bekasi dapat mendukung Persipasi agar lebih baik lagi kedepannya. "Kita optimis lah, Persipasi Kota Bekasi akan bisa naik kasta ke Liga 2 dan ini saya harap doa dari semua masyarakat Bekasi agar Persipasi bisa mewakili Jawa Barat kedepannya di Liga Nasional," tegasnya penuh harap. Memasuki akhir babak kedua, Persipasi akhirnya memenangkan pertandingan melawan Persindra dengan skor akhir 1-4. Dua gol tercipta melalui tendangan pinalti Yohan Patrick pada menit ke 71' dan Ahmad Fajrul Falah pada menit ke 75'. Sedangkan Persindra mampu memperkecil kedudukan lewat tendangan keras Yogi Hartono. Tempat yang sama, Ketua Harian Persipasi, Yayan Yuliana mengungkapkan rasa syukurnya atas kemenangan hari ini termasuk saat Persipasi Kota Bekasi berhasil menumbangkan Persitas Tasikmalaya dengan skor 2-0 pada pertandingan perdana hari Sabtu, 25 September 2022 kemarin. "Kita ingin di setiap pertandingan kita mendapatkan poin penuh dan selalu memenangkan pertandingan," ungkap Yayan yang juga mengatakan sebagai tuan rumah, akan mempersiapkan dengan baik agar tiap pelaksanaannya berjalan dengan lancar. Keinginan agar Persipasi Kota Bekasi menjadi klub kebanggaan masyarakat Kota Bekasi juga diutarakan oleh Yayan dan berharap Persipasi mampu meraih juara di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat yang sedang berlangsung saat ini. "Kita ingin Persipasi Kota Bekasi tetap menjadi yang terbaik, supaya menjadi kebanggaan masyarakat Kota Bekasi, kemudian bisa berjalan dengan lancar pelaksanaannya dan insya Allah menjadi juara di tingkat Jawa Barat," pungkasnya. Perlu diketahui, Persipasi Kota Bekasi di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat masuk dalam Grup A bersama dengan Persindra Indramayu, Persitas Tasikmalaya, PSB Bogor, Citeureup Raya, dan Ebod Jaya. (Pandu-Mitrapos)
Tags: