Evi Mafriningsianti Serahkan Ambulans saat Reses di Duren Jaya

08 Feb 2025 Admin

SOROT BERITA | BEKASI - Anggota DPRD Kota Bekasi, Evi Mafriningsianti melaksanakan kegiatan reses dengan menyerap aspirasi warga di RW 10, Duren Jaya, Bekasi Timur, pada Sabtu (8/2/2025).

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu turut mengatakan, bahwa ke depannya ia berharap aspirasi di luar infrastruktur juga bisa teridentifikasi di lingkungan tersebut.

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah kegiatan sudah berjalan dengan lancar. Secara keseluruhan aspirasi warga memang masih seputar infrastruktur, namun saya mencoba untuk mengingatkan kembali bahwa pemberdayaan masyarakat juga tetap perlu," ujar Evi.

Dalam kesempatan tersebut, Evi yang juga menjabat sebagai sekretaris di Komisi II itu, terlihat menyerahkan satu unit ambulans untuk memenuhi kebutuhan warga setempat.

"Alhamdulillah sudah diserahkan dan semoga dimanfaatkan untuk yang membutuhkan, tidak hanya di RW 10 saja, namun juga lingkungan sekitar," jelas Evi.

Evi mengungkapkan, bahwa setiap tahun selalu ada anggaran yang direalisasikan untuk warga setempat, khususnya di wilayah RW.10, Duren Jaya.

"Seperti pagar di depan, ada pembangunan pos RT, ada u-ditch, ada perbaikan jalan, ya rata-rata memang infrastruktur," paaprnya.

Menurutnya, pengawasan dan pengelolaan yang baik dari warga akan memastikan manfaat fasilitas tersebut, hingga dapat dirasakan secara optimal dan berkelanjutan oleh seluruh masyarakat di wilayah Duren Jaya dan sekitarnya. (Pandu)